Senin, 28 Februari 2011

Pencatat Pemakaian Listrik Protes | Visijobs

Pencatat Pemakaian Listrik Protes | Visijobs


(Visijobs-News) - Harga berbagai kebutuhan pokok terus naik. Kondisi ini membuat para pencatat meteran listrik di Bangkalan, Madura, Jawa Timur, kesulitan memenuhi kebutuhan hidup. Mereka kemudian menuntut kenaikan upah dengan mendatangi Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi Bangkalan, baru-baru ini.

Menurut Mahfud, pencatat meteran listrik, upah dia dan kawan-kawannya sangat minim, yakni hanya Rp 600 ribu per bulan. Padahal, upah minimum di Bangkalan sudah sekitar Rp 850 ribu per bulan. Itulah sebabnya mereka mendesak agar upah yang ada dinaikkan.

Jika tuntutan tak dipenuhi, kata Mahfud, para pencatat meteran listrik mengancam tak akan menyetor data yang ada. "Pencatat kami tahan sementara sampai ada kejelasan," ujar Mahfud. Dinsosnakertrans Bangkalan diminta menegur PLN dan perusahaan pengelola pencatat meteran listrik.

Kepala Dinsosnakertrans Bangkalan Sabar Santoso berjanji akan mengakomodir permintaan para pencatat meteran listrik. Mereka juga bakal menfasilitasi pertemuan pekerja dengan perusahaan yang bertugas mempekerjakan mereka di bawah rekomendasi PLN.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Rekrutmen TKI untuk Western Digital Dihentikan Sementara | Visijobs

Rekrutmen TKI untuk Western Digital Dihentikan Sementara | Visijobs

(Visijobs-News) - Duta Besar RI untuk Malaysia, Da`i Bachtiar menyatakan rektrumen tenaga kerja Indonesia (TKI) untuk bekerja di Western Digital Malaysia dihentikan sementara sampai perusahaan tersebut menyelesaikan sampai tuntas pengurusan perpanjangan izin kerja (working permit) kepada 6.565 TKI.

"Rekrutmen TKI ke Western Digital (M) Sdn Bhd dihentikan sampai permasalahan tersebut terselesaikan," kata Atase Ketenagakerjaan Agus Triyanto AS di Kuala Lumpur, Senin, saat menjelaskan pernyataan Duta Besar dalam suratnya kepada pihak Western Digital baru-baru ini.

Bahkan dalam suratnya itu, Duta Besar Da`i Bachtiar juga menekankan bahwa apabila dikemudian hari terjadi kasus-kasus seperti ini maka KBRI akan kirim rekomendasi kepada pihak-pihak terkait seperti Kementerian Ketenagakerjaan, Pemerintah Daerah dan Asosiasi Ketenagakerjaan agar menghentikan rektrumen TKI untuk Western Digital ke seluruh dunia.

Selanjutnya, lanjut Agus, KBRI juga menekankan agar pihak Western Digital membuat garansi ataupun penjaminan terhadap 6.565 TKI tersebut yang selama pengurusan izin kerjanya mendapatkan perlindungan keamanan dan keselamatan. Pihak perusahaan harus mengirimkan surat pernyataan kepada pihak kepolisian sekitar hostel TKI bahwa pihaknya saat ini tengah melakukan pengurusan "working permit" para TKI tersebut. "Selama belum mendapatkan perpanjangan izin kerja tersebut, Western Digital harus bisa menjamin bahwa para TKI tersebut tidak ditahan," kata Agus.

Beberapa waktu lalu, ada dua TKI yang ditangkap polisi yang ternyata adalah karyawan dari Western Digital karena dianggap tidak memiliki surat izin perpanjangan kerja. Kedua TKI tersebut diurus oleh KBRI Kuala Lumpur akhirnya bisa dibebaskan dan saat ini sudah diberangkatkan pulang ke Tanah Air. "Terhadap kedua TKI tersebut, KBRI juga meminta perusahaan tersebut mengurus perpanjangan izin kerjanya sehingga mereka bisa kembali bekerja dengan benar," ungkapnya.

Sementara itu, pihak Western Digital saat dihubungi via telepon terkait surat dari Duta Besar RI tersebut menyatakan permasalahannya ada di pihak imigrasi yang tidak mengeluarkan surat izin perpanjangan kerja kepada para TKI tersebut.

Kepala Seksi Rektrutmen Tenaga Kerja Asing Western Digital, Shahrul Miza mengatakan bahwa pihaknya sudah melakukan pengurusan, namun permasalahannya ada di pihak imigrasi yang sampai saat ini belum mengeluarkan perpanjangan kerja kepada TKI tersebut. "Setahu saya, kami sudah mengurusnya, tapi untuk lebih jelasnya tanyakan langsung kepada General Manager Western Digital karena saya tidak berwenang menjawabnya," kata Shahrul. Namun setelah beberapa kali dihubungi, General Manager Western Digital tidak bisa tersambungkan.

Sementara itu, jumlah TKI yang bekerja di Western Digital Malaysia tersebut mencapai 11.500 dari 17.500 tenaga kerja diperusahaan tersebut. Dengan jumlah 6.565 TKI, berarti lebih dari 50 persen TKI yang bekerja di perusahaan tersebut belum diurus perpanjangan izin kerjanya.

Dalam kondisi tersebut, lanjut Agus, pemerintah Malaysia mendapatkan kerugian yang besar karena dengan tidak memperpanjang izin kerja TKI tersebut maka potensi kerugian negara tersebut dari pendapatan pajak (levi) cukup besar. "Tiap TKI harus ada pembayaran levi sebesar 1.200 ringgit per tahun. Bila mereka sudah beberapa tahun tidak punya perpanjangan izin kerja maka dalam hitungan saya jumlah hilangnya potensi pendapatan pajak untuk pemerintah Malaysia bisa mencapai 7,2 juta ringgit," kata Agus.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Unpad Terima Durian dan Pisang dari UK Malaysia | Visijobs

Unpad Terima Durian dan Pisang dari UK Malaysia | Visijobs

(Visijobs-Kampus Info) - Universitas Padjajaran (Unpad) dan Universitas Kebangsaan Malasysia (UKM) memperpanjang kerjasamanya yang sudah terbentuk sejak tahun 2006 di bidang kedokteran. Penandatanganan MoU lanjutan kerjasama ini ditandai dengan pemberian cinderamata Kujang dari Unpad, dan buah Durian serta Pisang dari Malaysia.

Hingga saat ini sudah ada 208 mahasiswa yang terbagi dalam 5 angkatan yang mengikuti program ini. "Sekarang angkatan pertama sudah masuk tahun ke 4 kuliah di UKM dan sedang akan menamatkan pelajaran pada tahun 2012," ujar Naib Concelor UKM, TBhg Prof Tan Sri Dato' Wira Dr Sharifah Hapsah Syed Hasan Shahabudin di Unpad, Jalan Dupatiukur.

Nantinya, para mahasiswa yang mengikuti program ini akan mendapat dua ijazah yakni ijazah Sarjana Kedokteran (SKed) dari Unpad dan Ijazah Doktor Perubatan dari UKM. "Mahasiswa UKM yang ada di Unpad belajar hanya 3 tahun saja, sisanya mereka belajar langsung di rumah sakit di Malaysia," terangnya.

Di tingkat pascasarjana, kerjasama antara Fakultas Kedokteran Unpad dan Fakulti Perubatan UKM terjalin pada bidang ortopedi. "Kini terdapat pengajar ortopedik dari Unpad yang menjalani latihan klinikal di Jabatam Ortopedik UKM," terangnya.

Sayangnya, dari kuota 50 orang mahasiswa tiap satu angkatan, hanya tidak pernah sampai memenuhi angka tersebut. "Tidak pernah sampai penuh 50, karena ada kriteria tersendiri juga, mungkin banyak yang tidak memenuhi kriteria baik dari Unpad maupun dari UKM," jelasnya. Karena menurut Sharifah, ada beberapa tes dan interview yang harus dilewati para mahasiswa. "Kita lihat nilai akademiknya, bahasa juga, dan psikotes," jelasnya.

Ditempat yang sama Rektor Unpad Ganjar Kurnia mengatakan pihaknya pernah meraih penghargaaan atas kerjasama pendidikan dengan Malaysia. "Intinya penghargaan itu bisa didapat karena kerjasama Unpad dan UKM," ujar Ganjar. Ganjar berharap kerjasama dengan UKM tidak hanya di fakultas kedokteran saja, tapi juga fakultas-fakultas lain di Unpad. "Di sini hadi dekan dan dosen fakultas lain di Unpad, semoga nanti kedepannya juga bisa kerjasama," kata Ganjar dalam sambutannya.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Mahasiswa Unikom Bersih-bersih Jalan Dipatiukur | Visijobs

Mahasiswa Unikom Bersih-bersih Jalan Dipatiukur | Visijobs

(Visijobs-Kampus Info) - Sebanyak 330 mahasiswa Universitas Komputer Indonesia (Unikom) berpartisipasi dalam Gerakan Ambil Sampah (GAS) di sepanjang Jalan Dipati Ukur. Mereka disebar di 32 titik untuk memunguti, mengumpulkan, dan menyapu sampah yang mereka temukan.

Ketua Pelaksana GAS, Budi Mulayana menuturkan, aksi ini dilakukan sebagai bentuk dukungan pada Pemkot Bandung untuk gerakan Bandung Bersih. "Sejak pukul 07.00 WIB hingga pukul 10.00 WIB, sekitar 330 mahasiswa yang dibagi ke dalam 32 kelompok disebar di sepanjang Jalan Dipati Ukur untuk GAS ini. Terkumpul 32 kantong sampah penuh sampah," ujar Budi.

Ia mengatakan, gerakan ini dibuat untuk ikuti memperingati Hari Sampah Nasional yang jatuh pada 21 Februari lalu bertepatan dengan tragedi longsor di Leuwi Gajah. "Kegiatan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan kesadaran mahasiswa pada lingkungan," katanya. Dalam acara ini turut ditandatangani MoU antara Pemkot Bandung dan Unikom untuk peningkatan aparatur pemerintah dan sumber daya manusia untuk program Pemkot Bandung.

Dalam sambutannya, Wali Kota Bandung Dada Rosada menyatakan apresiasinya pada Unikom yang peduli pada lingkungan. "Kalau biasanya Pemkot kerjasama dengan universitas yang berkaitan dengan studi, kalau ini berkaitan dengan lingkungan. Jadi nilainya buat saya plus (+) 1," ujar Dada. Penandatangan MoU dari Unikom dilakukan oleh Rektor Unikom Edi Suryanto.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Minggu, 27 Februari 2011

ISPO Anugerahi 197 Peneliti Muda Indonesia | Visijobs

ISPO Anugerahi 197 Peneliti Muda Indonesia | Visijobs

(Visijobs-Kampus Info) - Indonesia Science Project Olympiad (ISPO) menganugerahkan penghargaan kepada 197 peneliti muda Indonesia atas keberhasilannya melakukan penelitian dalam bidang ilmu pengetahuan di Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta.

Wakil Menteri Pendidikan Nasional (Wamendiknas) Fasli Jalal mengatakan penghargaan tersebut dimaksudkan untuk mencari peneliti muda yang nantinya ketika mereka dewasakan memberikan kontribusi positif terhadap Indonesia terutama dalam bidang teknologi. "Ini adalah investasi kita, mereka akan menjadi 'Einstein-Einstein' Indonesia di masa datang," ujarnya.

ISPO adalah sebuah kompetisi nasional yang diselenggarakan oleh Pacific Countries Social and Economic Solidarity Association (Pasiad) Indonesia untuk menemukan peneliti muda Indonesia dengan kompetisi penelitian ilmu pengetahuan antar provinsi di Indonesia. Sementara itu, Ketua Dewan Juri ISPO 2011 Prof Dr Umar Anggara Jenie mengatakan,"ISPO memberikan kesempatan bagi mereka untuk membuktikan teori yang mereka dapatkan dibangku sekolah dengan penelitian".

Para peneliti muda itu berasal dari 94 sekolah menengah umum dari 19 provinsi di Indonesia. Dari 197 peneliti muda itu dipilih 39 peserta untuk mewakili Indonesia di ajang Olimpiade Science Internasional. Mereka akan dikirim ke luar negeri seperti Amerika Serikat, Belanda, Rumania, Turki,Azerbaijan, Georgia dan Brasil. "Tahun depan, kami (ISPO) akan mengirimkan delegasi ke Swedia, Slovakia dan Korea Selatan," kata Davut Akbulut, Coordinator of Education of Pasiad Schools.

Saat ini jumlah proyek penelitian yang diterima ISPO sebanyak 170 proyek penelitian. Mereka melakukan penelitian dalam bidang ilmu pengetahuan Kimia,Fisika, Biologi, Lingkungan, Teknologi dan Komputer. "Bidang ilmu eksak atau pasti menjadi materi utama dibanding materi ilmu sosial dalam kompetisi di olimpiade internasional," ujar Davut.

Kegiatan tersebut didukung oleh Kementerian Pendidikan Indonesia, Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), BNI dan beberapa Universitas terkemuka di Indonesia. BNI memberikan hadiah Rp5 juta kepada 20 delegasi yang setiap delegasi diwakili dua peserta.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

KBRI Tunis Belum Tahu Mahasiswa Dapat Beasiswa | Visijobs

KBRI Tunis Belum Tahu Mahasiswa Dapat Beasiswa | Visijobs

(Visijobs-Kampus Info) - Duta Besar RI untuk Tunisia, Muhammad Ibnu Said, mengatakan bahwa pihaknya belum mengetahui mahasiswa Indonesia dari Libya yang kini ditampung di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Tunis akan diberi beasiswa selama tiga bulan.

"KBRI Tunis sejauh ini belum mendapatkan perintah mengenai pemberian beasiswa dan penampungan mahasiswa itu di Tunis selama tiga bulan hingga mereka kembali lagi ke Libya setelah keamanan kondusif. Itu wewenang Satgas," kata Ibnu.

Ia mengatakan, semua warga negara Indonesia (WNI), termasuk mahasiswa, di Libya yang kini ditampung di KBRI Tunis akan dievakuasi ke Indonesia. KBRI sedang mengusahakan tiket untuk evakuasi semua WNI, termasuk mahasiswa, ke Indonesia. Sebelumnya, Ketua Satuan Tugas (Satgas) Evakuasi WNI, Nur Hassan Wirajuda, mengatakan bahwa semua mahasiswa Indonesia dari Libya akan diberi beasiswa selama tiga bulan, dan tetap ditampung di KBRI Tunis.

Jumlah mahasiswa Indonesia di Libya tercatat 150 orang, di antara sekitar 850 WNI di negara bergolak itu. Sebanyak 253 WNI termasuk 17 mahasiswa tiba di Tunis Ahad dini hari waktu setempat setelah selama sekitar 40 jam terkatung-katung di Bandar Udara Tripoli akibat keterlambatan pesawat.

Pesawat Tunisia Air yang disewa KBRI Tunis sedianya mengangkut para WNI kloter pertama itu pada Jumat pagi, namun tertunda akibat sulitnya mendapatkan izin mendarat di Tripoli dari pihak berwenang Libya. Jumlah semua WNI di Libya yang ditampung di Tunis kini tercatat 259 orang, enam WNI di antaranya telah tiba di Tunis terlebih dahulu menumpangi pesawat evakuasi warga Malaysia di Libya.

Disebutkan, WNI tersebut kini berada di penampungan sementara, yaitu 80 orang ditempatkan di Wisma Duta, 30 orang di KBRI, 20 orang di rumah-rumah staf KBRI dan sisanya di tampung di sebuah penginapan sederhana. Adapun 201 karyawan PT Wijaya Karya dari 259 WNI tersebut telah mempunyai tiket yang disediakan oleh perusahaan, dan KBRI sedang mengusahakan pesawat Emirat Air untuk evakuasi mereka ke Jakarta, katanya.

Sementara itu, Duta Besar RI untuk Libya, Sanusi, mengatakan bahwa sebanyak 181 WNI telah terdaftar di KBRI Tripoli untuk evakuasi kloter kedua namun belum dijadwalkan keberangkatannya.


Berita ini ditayangkan di http://www.visjobs.com/beta

201 Pekerja WIKA Libya Pulang ke Indonesia | Visijobs

201 Pekerja WIKA Libya Pulang ke Indonesia | Visijobs


(Visijobs-News) - 201 dari 253 WNI yang dievakuasi dari Libya ke Tunisia adalah tenaga kerja WIKA Gedung-SSI Overseas. Rencananya, Senin, para tenaga kerja ini akan mulai dipulangkan dari Tunisia ke Jakarta dengan pesawat komersil.

"Direncanakan mulai hari Senin tanggal 28 Februari 2011, akan dilakukan pemulangan pekerja WIKA ke Jakarta secara bertahap dengan menggunakan pesawat komersial reguler yang melayani jalur penerbangan Tunis-Jakarta," ujar Sekretaris KSO WIKA Gedung-SSI Overseas, Galuh Riandoyo.

201 pekerja ini telah berhasil dievakuasi dari Tripoli Libya dengan menggunakan pesawat TunisAir menuju Tunisia. Diberangkatkan dari airport Tripoli pada Minggu (27/2) sekitar jam 5.15 WIB atau jam 00.15 Waktu Tripoli dan mendarat di airport Tunis sekitar jam 6.30 WIB atau 00:30 waktu Tunis (perbedaan waktu antara Jakarta-Tripoli: 5 jam, Jakarta-Tunis: 6 jam).

Menurut Galuh, sudah sejak seminggu lalu pihak perusahaan berkoordinasi dengan Dubes RI di Tripoli dan Tunisia untuk pemulangan TKI. Ada beberapa skenario evakuasi, antara lain menggunakan pesawat carter Garuda Jakarta-Tripoli atau transit melalui Tunisia dan Yordania. "Ada juga skenario evakuasi melalui jalur laut Malta," jelas Galuh.

Namun akhirnya evakuasi lewat udara ke Tunisia yang dipilih. Hal ini juga mendapat kendala akibat penuh seaknya bandara Tripoli akibat orang-orang yang ingin pergi dari Libya. "Padatnya lalu lintas udara Tripoli serta kondisi airport Tripoli yang penuh dengan pengungsi mengakibatkan proses imigrasi menjadi berjalan sangat lama," terangnya.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Kepulauan Riau Akan Jadi Pusat Ekonomi Baru | Visijobs

Kepulauan Riau Akan Jadi Pusat Ekonomi Baru | Visijobs


(Visijobs-News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono optimistis Provinsi Kepulauan Riau akan menjadi pusat ekonomi baru sehingga dapat menyaingi Singapura. "Tempat kita ini adalah satelit Singapura. Kita akan menjadi new economy center," kata Presiden Yudhoyono saat membuka rapat kerja di Bandar Udara Raja Haji Fisabillillah, Tanjungpinang, Kepulauan Riau.

Untuk mencapai target itu, jelas Presiden, semua pihak harus bekerja keras untuk membangun Kepulauan Riau. Pembangunan itu harus mengakomodir kepentingan lokal, yaitu peningkatan ekonomi masyarakat setempat. Selain itu, kepentingan nasional juga harus dipenuhi dalam bentuk percepatan pertumbuhan ekonomi nasional.

Presiden Yudhoyono juga meminta pembangunan Kepulauan Riau memperhatikan empat sasaran utama, yaitu pertumbuhan ekonomi, pertumbuhan tenaga kerja, pengurangan kemiskinan, dan pemeliharaan lingkungan. "Pada saatnya nanti itu akan menjadi center yang tidak kalah dengan Singapura," ucap Presiden.

Rapat di Bandara Haji Fisabillilah diikuti sejumlah menteri. Mereka di antaranya Menteri Lingkungan Hidup Gusti Muhammad Hatta, Menteri Perindustrian M.S HIdayat, dan Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Gita Wirjawan. Selain itu, juga ada Menteri Pertanian Suswono dan Ketua Komite Ekonomi Nasional Chierul Tanjung yang tiba di Tanjungpinang menggunakan pesawat jet khusus.

Sebelumnya, sejumlah menteri sudah berada di Tanjungpinang untuk mendampingi Presiden. Mereka antara lain Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat Agung Laksono, Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa, Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Jero Wacik, Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro, serta Menteri Sekretaris Negara Sudi Silalahi.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Kecamatan Badau Tidak Lagi "Ekspor" TKI | Visijobs

Kecamatan Badau Tidak Lagi "Ekspor" TKI | Visijobs

(Visijobs-News) - Camat Badau, Kabupaten Kapuas Hulu, Provinsi Kalimantan Barat Ahmad Salafuddin menyatakan, kecamatan itu tidak lagi "ekspor" tenaga kerja Indonesia ke negara Malaysia seiring masuknya perkebunan sawit milik Sinar Mas Grup. "Tiga tahun lalu sebagian besar masyarakat kami bekerja sebagai buruh perusahaan sawit di negara tetangga, kini sudah banyak yang pulang," kata Ahmad Salafuddin di Badau.

Menurut dia, hampir sebagian besar penduduknya bekerja di sektor perkebunan, pertanian dan lain-lain dari yang dulunya menjadi tenaga kerja di Malaysia. Hal senada juga diakui oleh Camat Empanang Indrayani yang daerahnya juga berbatasan dengan Malaysia. "Masyarakat kami saat ini sudah banyak yang enggan bekerja di Malaysia, karena disini juga tersedia lapangan kerja terutama di sektor perkebunan sawit," kata Indrayani.

Partisipasi Sinar Mas Grup tidak hanya di sektor yang menyerap tenaga kerja melainkan membangun sarana pendidikan, pelayanan air bersih dan pembangunan infastruktur jalan yang selama ini masih jauh tertinggal. "Dari 3.870 jiwa penduduk Kecamatan Empanang hampir sebagian besar bekerja di sektor sawit milik perkebunan Sinar Mas, dari sebelumnya bekerja di Malaysia," ujarnya.

Bupati Kapuas Hulu AM Nasir menyatakan, daripada menjadi kuli di negeri tetangga, lebih baik membangun daerah dengan berpartisipasi di segala sektor, baik di bidang perkebunan, pertanian dan nelayan. "Kami tidak menginginkan masyarakat sekitar hanya menjadi penonton. Oleh karena itu kami telah melakukan kesepakatan dengan investor sawit agar memprioritaskan putra dan putri sekitar perkebunan," kata Nasir.

Sinar Mas Grup akan membangun dua unit pabrik pengolahan sawit menjadi Crude Palm Oil (CPO) kapasitas 50 ton per jam mulai Oktober 2011. Ada 11 anak perusahaan inar Mas Grup, diantaranya di Kecamatan Semitau dan Suhaid, yakni PT Kartika Prima Cipta, Duta Nusa Lestari, dan Paramitra Internasional Pratama, di Kecamatan Badau, PT Benua Tunas Sejahtera, Sentra Karya Manunggal, Kapuasindo Palm Industri, Sawit Kencana Kapuas dan Citra Nusa Indonesia.

Kemudian di Kabupaten Sintang, yakni PT Dinamika Multi Prakarsa, Perkasa Mas Langgeng dan Persada Ghara Mandiri dengan perkiraan menyerap sekitar 12 ribu tenaga kerja. Hingga saat rata-rata 25 persen sudah masuk tahap tanam dari target 50 persen dari luas masing-masing 20 ribu hektare dari masing-masing izin anak perusahaan itu yang dimiliki. PT Sinar Mas Grup masuk ke Kabupaten Kapuas Hulu mulai tahun 2007, ditargetkan 2012 sudah panen perdana.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Hasil Diskusi Soal PRT di Luar Negeri | Visijobs

Hasil Diskusi Soal PRT di Luar Negeri | Visijobs


(Visijobs-News) - Ketua DPR Marzuki Alie memberi penjelasan terkait pernyataannya mengenai penyetopan pengiriman pembantu rumah tangga (PRT). Marzuki menegaskan apa yang dia sampaikan mengenai PRT itu hasil diskusi dengan sejumlah orang di luar negeri. "Yang saya cerita itu hasil kunjungan-kunjungan saya kepada TKW-TKW yang bermasalah di luar negeri, manakala saya hadir dalam forum-forum internasional," kata Marzuki dalam jumpa pers di Gedung DPR, Senayan, Jakarta.

Marzuki mengaku pernah menghadiri forum Asian Parliamentary Assembly (IPA) di Suriah, juga datang ke tempat penampungan TKW bermasalah. Nah, di sanalah dia mendapat cerita mengenai pembantu rumah tangga itu. "Saya bertanya di sana, saya menjawab seperti yang saya ceritain. Kemudian saya bertemu masyarakat Indonesia di Abu Dhabi (Uni Emirat Arab), pertemuan itu mereka komplain, kenapa pemerintah Indonesia tidak berani menghentikan pengiriman TKI. Karena budaya di Arab, ini kalimat mereka, perbudakan masih berjalan. Kami ingin yang bekerja secara profesional, mereka bekerja di oil and gas. Tanya Dubes Emiret Arab, bagaimana masyarakat Rusia sangat memprotek, itu saya sampaikan di forum," urai Marzuki.

Menurut dia, citra Indonesia kalau model TKI seperti itu akan jatuh. Apalagi mereka adalah perempuan, yang dikirim ke negara lain, diserahkan dalam satu rumah. "Kita enggak tahu apa yang dikerjakan di dalam rumah, di sana apa laki-laki semua? Setan kita enggak tahu. Seperti ini yang jadi masalah. Karena tidak jelasnya perlindungan TKW Indonesia di sana," tuturnya.

Marzuki membantah konteks kalimatnya melecehkan PRT dan menyakiti orang. Justru dia mencari solusi. "Yang saya cerita itu hasil kunjungan-kunjungan saya kepada TKW-TKW yang bermasalah di luar negeri," imbuhnya. Sebenarnya, sambung Marzuki, tidak ada masalah mengirimkan TKW sebagai perawat, sebagai pelayan restoran. Sebagai contoh, kalau di Jepang, Hong Kong, dan Korea di sana tidak ada masalah. "Ya enggak ada masalah di sana, sudah ada UU memperlakukan tenaga kerja secara bagus. Tetapi di Arab Saudi, enggak ada aturan itu, mereka memperlakuan orang kita seperti budak, ada yang memang yang baik. Tetapi sekecil apa pun kita harus beri perlindungan," ujarnya.

Sebelumnya, dalam diskusi Ketua DPR Marzuki Alie meminta Menaketrans menyetop pengiriman tenaga kerja wanita pekerja rumah tangga (TKW PRT) ke berbagai penjuru dunia. "PRT TKW itu membuat citra Indonesia buruk," kata Marzuki dalam diskusi yang digelar Kompas di Plaza Senayan, Jalan Asia Afrika, Jakarta Pusat, Jakarta.

Dia menceritakan ketika bertemu Presiden Suriah beberapa waktu lalu, salah satu pembicaraan adalah TKW PRT. Presiden Suriah menjelaskan banyak kasus yang terjadi di Suriah karena kekurangan skill PRT Indonesia sendiri. "Ada yang tidak bisa membedakan cairan setrika. Akhirnya menggosok baju seenaknya. Makanya majikannya marah. Wajar saja itu setrika menempel di tubuh pembantu," kisah Marzuki.

Dia lalu memberikan contoh lain tentang perilaku PRT TKW. "Ada yang pura-pura gila. Ada yang menggoda anak majikan karena ingin punya anak yang hidungnya mancung. Lalu ketika sudah lahir dan ingin pulang ke Indonesia karena anaknya tidak punya dokumen," tutur Marzuki di depan puluhan audiens ini.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Jumat, 25 Februari 2011

Lebih Seribu Mahasiswa Indonesia Belajar di Belanda | Visijobs

Lebih Seribu Mahasiswa Indonesia Belajar di Belanda | Visijobs

(Visijobs-Kampus Info) - Bagi universitas di Belanda, Indonesia masih merupakan negara dengan posisi yang sangat penting terbukti dengan banyaknya mahasiswa Indonesia yang menuntut ilmu di Negeri Tulip itu, kata Koordinator Tim Promosi Nuffic Neso Indonesia, Ariono Hadipuro.

Dalam keterangan pers yang diterima Antara London, Jumat, tercatat sebanyak 1.250 mahasiswa Indonesia saat ini belajar di Belanda. Data Nuffic untuk tahun akademik 2009-2010 menunjukkan, jumlah mahasiswa Indonesia di Belanda berada pada posisi ke-11, sementara untuk Asia, Indonesia menduduki posisi kedua terbanyak setelah China.

Menurut Ariono Hadipuro, program master (s2) mendominasi tingkat pendidikan mahasiswa Indonesia di Belanda lebih dari 70 persen diikuti program bachelor (s1) sebanyak 21 persen dan sisanya kursus singkat dan PhD. Pemerintah Belanda terus berupaya untuk membuat pendidikan tinggi Belanda mudah diakses oleh institusi pendidikan tinggi dan mahasiswa internasional dari luar Belanda, termasuk dari Indonesia.

Keunggulan Belanda sebagai tujuan studi adalah karena kualitas yang diakui dunia dan ditawarkan dalam Bahasa Inggris. Pendidikan tinggi di Belanda diakui reputasinya di dunia. Data the Times Higher Education Supplement menempatkan 85 persen universitas riset di Belanda masuk dalam 200 universitas terbaik di dunia dan program studi yang ditawarkan seluruhnya dalam Bahasa Inggris, ujarnya. Ariono menambahkan minat calon mahasiswa Indonesia untuk belajar ke Belanda tidak pernah berkurang. Untuk itu pihaknya membuka kesempatan agar lebih banyak lagi mahasiswa Indonesia yang belajar di Belanda.

Nuffic Neso Indonesia adalah organisasi non-profit yang ditunjuk resmi dan didanai oleh pemerintah Belanda untuk menangani berbagai hal yang berkaitan dengan pendidikan tinggi Belanda. Neso Indonesia adalah perwakilan Nuffic, organisasi Belanda yang menangani kerja sama internasional di bidang pendidikan tinggi. Neso Indonesia menyediakan informasi serta memberikan konsultasi secara cuma-cuma mengenai lebih dari 1.500 program studi yang diberikan dalam Bahasa Inggris.

Neso Indonesia juga memprakarsai dan memfasilitasi kerja sama di bidang pendidikan tinggi antara institusi di Indonesia dan Belanda. Bersama dengan Kedutaan Besar Kerajaan Belanda di Indonesia, setiap tahun Neso Indonesia menawarkan program beasiswa bagi sekitar 300 warga negara Indonesia dalam bentuk program master dan pelatihan.

Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Presiden Puji Kerja Sama Ketenagakerjaan Dengan Brunei | Visijobs

Presiden Puji Kerja Sama Ketenagakerjaan Dengan Brunei | Visijobs

(Visijobs-News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyatakan, kerja sama ketenagakerjaan dengan Brunei Darussalam adalah bentuk kerja sama yang perlu dicontoh dan diterapkan di negara lain.

"Kerja sama tersebut bisa menjadi contoh yang baik, bukan saja dalam kerangka kawasan, melainkan juga pada tingkat dunia," kata Presiden Yudhoyono saat memberikan sambutan dalam jamuan santap malam kenegaraan di Istana Nurul Iman, Brunei Darussalam, Kamis malam.

Presiden mengatakan, kerja sama ketenagakerjaan dengan Brunei Darussalam adalah kerja sama yang saling menguntungkan, dan berguna bagi peningkatan kualitas hidup warga kedua negara. Kepala Negara mengatakan, pemerintah Brunei telah memperlakukan warga negara Indonesia dengan baik. "Atas nama pemerintah dan rakyat Indonesia, saya mengucapkan banyak terima kasih atas diterimanya dengan baik saudara-saudara kami untuk bekerja di Brunei," kata presiden.

Yudhoyono berharap, kerja sama itu bisa memperkuat persahabatan kedua negara. Selain dalam bidang ketenagakerjaan, pemerintah juga akan memperkuat kerja sama dalam berbagai bidang dengan Brunei Darussalam, antara lain pendidikan, kesehatan, pertahanan, investasi dan perdagangan, kebudayaan dan pariwisata, olahraga, serta kehutanan. Khusus untuk kerja sama bidang kehutanan, Presiden Yudhoyono menegaskan, hal itu perlu dilaksanakan dengan sebaik-baiknya karena kedua negara berbatasan langsung dan memiliki hutan yang cukup luas. "Hutan tropis yang menghampar hijau menghubungkan kedua negara kita," katanya.

Kedua negara, kata presiden perlu meningkatkan upaya pencegahan pembakaran hutan dan penghijauan. Sementara itu, Sultan Brunei Darussalam Hassanal Bolkiah juga menyambut baik kerja sama dengan Indonesia. Menurut dia, kedua negara sudah menjalin persahabatan cukup lama. Kedua negara, katanya, memiliki sejumlah kesamaan. Hal itu bisa dijadikan modal untuk membangun dan memperbaiki kerja sama di berbagai bidang demi kesejahteraan bersama.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Pertamina Sewa Jet Pribadi & Kapal Untuk Evakuasi 3 Karyawan | Visijobs

Pertamina Sewa Jet Pribadi & Kapal Untuk Evakuasi 3 Karyawan | Visijobs

(Visijobs-News) - 3 Pekerja Pertamina masih berada di Tripoli, Libya. Berbagai upaya dikerahkan untuk mengeluarkan ketiga pria itu dari negeri pimpinan Muammar Khadafi, mulai pesawat jet hingga kapal.

"Mulai kemarin sudah diupayakan private jet untuk menjemput tapi belum mendapat clearance (izin mendarat) dari Tripoli. Sehingga contingency-nya ada pesawat dari Tunisia yang menjemput, dan juga kapal ke Tripoli," ujar Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero) Mochamad Harun.

Dari ketiga sarana tersebut, yang datang lebih dulu ke Tripoli-lah yang akan digunakan untuk mengevakuasi pekerja Pertamina. Menurut Harun, jet pribadi berkapasitas 13 orang itu disewa Pertamina untuk menerbangkan pekerjanya dari Tripoli menuju Athena, Yunani. "Karyawan kita kan cuma 3 orang, jadi sisa kursinya bisa diisi teman yang lain. Ini kita koordinasikam dengan KBRI. Sayangnya hingga sekarang belum dapat clearance, makanya kita akan pilih mana yang sampai duluan," sambung Harun.

Sedangkan kapal yang juga dikerahkan untuk mengevakuasi, jika berhasil masuk Libya, akan mengangkut pekerja Pertamina dan WNI lainnya untuk keluar Libya. Kemungkinan kapal ini akan merapat ke Tunisia atau Italia setelah berhasil mengevakuasi WNI. "Lokasi proyek kita ada di sebelah timur Tripoli. Ada yang off shore dan on shore, banyak pekerjaan kantor. Staf kita 3, sisanya orang Libya. Proyek dihentikan sejak 4-5 hari lalu," terang Harun.

Bagaimana kondisi pekerja Pertamina itu? "Konsidinya alhamdulillah sehat. Tadi malam sudah di KBRI. Kami khawatir karena ini Jumat, hari besar, setelah Jumatan ada kerusuhan lagi seperti Mesir waktu itu. Mudah-mudahan tidak ada apa-apa, sehinga memudahkan evakuasi," tutur Harun.

Di Libya, tinggal 870 WNI. Mereka terdiri dari mahasiswa, pekerja tambang dan TKI. Pekerja Wijaya Karya dan Medco juga berada di negara tersebut. Situasi di Libya memanas sejak demonstran meminta Khadafi yang telah berkuasa selama 41 tahun untuk turun tahta. Namun permintaan itu justru ditanggapi represif oleh pria yang setia dengan pangkat kolonelnya ini. Tak kurang dari 300 orang tewas dalam peristiwa itu.

Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Kamis, 24 Februari 2011

Mahasiswa Tolak Kenaikan PDAM | Visijobs

Mahasiswa Tolak Kenaikan PDAM | Visijobs

(Visijobs-Kampus Info) - Badan Eksekutif Mahasiswa Bergema Kota Magelang, Jawa Tengah, berunjuk rasa depan kantor Wali Kota Magelang. Massa berorasi menolak kenaikan tarif Perusahaan Daerah Air Minum atau PDAM sebesar 60 persen. Demonstran juga menuntut Wali Kota Magelang Sigit Widyonindito mencabut Surat Keputusan Walikota nomor 539/50/122 tahun 2010 tentang Persetujuan Kenaikan Tarif Air Minum pada PDAM Kota Magelang.

Dalam unjuk rasa itu sempat terjadi negosiasi antara pengunjuk rasa dan karyawan. Akhirnya Sigit bersedia bertemu demonstran di teras kantor. Ia berjanji akan mengkaji ulang SK Walikota. Pernyataan Sigit membuat demonstran tenang. Massa lalu membubarkan diri dengan tertib walau tak puas dengan hasil tuntutan.

Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

6,6 Juta Lapangan Kerja dari Investasi BUMN | Visijobs

6,6 Juta Lapangan Kerja dari Investasi BUMN | Visijobs

(Visijobs-News) - Sebanyak 6,6 juta lapangan kerja bisa tersedot dari target investasi BUMN selama 2011-2014. Total nilai investasi (capex) selama periode itu akan mencapai Rp 835,6 triliun sesuai Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Nasional (MP3EN). "Dari Rp 836 triliun akan menyerap tenaga kerja 6,6 juta tenaga kerja," kata Menteri BUMN Mustafa Abubakar.

Mustafa mengatakan BUMN memiliki peran signifikan dalam pembangunan terutama dalam hal kontribusi langsung dalam anggaran, pengembangan sektor usaha dan lain-lain untuk itu pemerintah saat serius memperhatikan BUMN. Sebagai gambaran saja biaya operasional BUMN tahun 2011 mencapai 1100 trilin (hampir sama dengan APBN) sementara belanja modal mencapai Rp 210 triliun.

"Jadi APBN dan BUMN sama kuat, selama ini tak muncul ke permukaan," kata Mustafa. Untuk itu, pemerintah telah mengubah target belanja modal BUMN dari sebelumnya Rp 383 triliun selama 2011-2014 menjadi Rp 836 triliun atau naik Rp 453 triliun guna mempercepat pembangunan.

Selama tahun 2010 kontribusi langsung BUMN terhadap pembangunan ekonomi sangat signifikan. Misalnya untuk kontribusi langsung ke negara untuk dividen Rp 30,1 triliun, pajak Rp 110,7 triliun, privatisasi Rp 2,1 triliun. Sementara kontribusi perekonomian secara umum yaitu untuk kapitalisasi pasar modal Rp 819 triliun, belanja operasional Rp 893 triliun, program kemitraan dan bina lingkungan (PKBL) Rp 2,9 triliun, kredit usaha rakyat Rp 16,4 triliun, belanja modal Rp 197 triliun, Public Service Obligation (PSO) Rp 201,3 triliun.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

201 Pekerja Wika di Libya Dievakuasi | Visijobs

201 Pekerja Wika di Libya Dievakuasi | Visijobs

(Visijobs-News) - Situasi panas di Libya belum juga reda. PT Wijaya Karya (Wika) pun segera mengevakuasi pekerjanya dari negeri pimpinan Muammar Khadafi pada malam nanti ke Tunisia. "Hari ini dilakukan evakuasi pegawai kita di sana, nanti malam waktu Indonesia atau sekitar 18.35 waktu Tripoli akan kita evakuasi pegawai kita melalui Tunisia," ujar Sekretaris Perusahaan PT Wika, Natal Argawan Pardede.

Menurut Natal, semua pekerja kini dalam kondisi aman dan sehat. Namun untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, maka evakuasi harus dilaksanakan. Evakuasi akan dilakukan menggunakan pesawat dari Tunisia. "Kita dapat bantuan dari Pak Dubes di Tunisia, Ibnu Said. Kami sangat berterimakasih sekali," imbuh dia.

Para pekerja PT Wika kini masih berada di kamp di daerah Qurji, Tripoli. Waktu yang dibutuhkan untuk mencapai bandara sekitar satu jam. "Evakuasi hanya sampai Tunisia, nanti baru diatur ke Indonesia. Yang penting kita fokus mengeluarkan mereka dari Libya dulu," sambung Natal. Bagaimana dengan TKI lain yang ada di Libya? "Kami fokus ke personel kita. Personel kita akan diangkut sekali dalam satu pesawat, tidak akan kloter-kloteran," ucap dia.

PT Wika merupakan BUMN yang bergerak di bidang konstruksi, engineering, perdagangan, real estate dan manufaktur yang dibentuk pada 11 Maret 1960. Karena situasi Libya yang memanas, sejak beberapa hari lalu, PT Wika telah meng-suspend kerja proyeknya. "Karena ada force majeure, maka kita suspend dulu, tidak bisa dikerjakan sementara dan akan evakuasi pekerja kita," tutur Natal.

PT Wika tengah mengerjakan proyek pusat perbelanjaan di Qurji Investment Complex di Tripoli. Nilai proyek US$16 juta atau sekitar Rp 141,59 miliar. Proyek ini dikerjakan sejak September tahun lalu.

Di Libya, tinggal 870 WNI. Mereka terdiri dari mahasiswa, pekerja tambang dan TKI. Pekerja Pertamina dan Medco juga berada di negara tersebut. Situasi di Libya memanas sejak demonstran meminta Khadafi yang telah berkuasa selama 41 tahun untuk turun tahta. Namun permintaan itu justru ditanggapi represif oleh pria yang setia dengan pangkat kolonelnya ini.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Malaysia Tuntaskan Kesalahpahaman Dengan Indonesia | Visijobs

Malaysia Tuntaskan Kesalahpahaman Dengan Indonesia | Visijobs

(Visijobs-News) - Pemerintah Malaysia memandang pentingnya kesepahaman mengenai ketenagakerjaan antara Indonesia dan Malaysia mengingat efeknya lintas sektoral sehingga mendorong instansi terkait di negeri jiran ini bekerja sama dengan Indonesia dalam penuntasan sejumlah permasalahan yang masih menjadi penghambatnya.

"Saat ini, posisi Malaysia pada prinsipnya dapat mendukung kesepakatan tersebut dengan menuntaskan isu-isu utama dalam protokol amandemen Kesepahaman 2006 khususnya mengenai hak Penata Laksana Rumah Tangga (PLRT) atas paspor, pemberian cuti/hari libur dan skema pembayaran gaji minimum," kata Atase Ketenagakerjaan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Malaysia, Agus Triyanto AS di Kuala Lumpur.

Agus menjelaskan komitmen tersebut disampaikan dengan baik oleh wakil Menteri Sumber Manusia Malaysia, Datuk Maznah Mazlan dan Wakil Sekjen Kementerian Dalam Negeri Malaysia, Datuk Raja Azahar (Ketua perunding Malaysia) saat menerima kunjungan informal perwakilan KBRI guna membahas isu-isu penting yang masih menghambat perundingan Protokol Amandemen Kesepahaman Penempatan Tenaga Kerja Indonesia 2006 di Kuala Lumpur, Malaysia.

"Pemerintah Malaysia sepakat untuk menuntaskan draf protokol pada tahun 2011 dan akan segera menjawab nota diplomatik Indonesia terkait isu-isu yang menjadi penghambat kesepahaman kedua belah pihak tentang ketenagakerjaan," ungkapnya.

Pihak Malaysia menyambut baik usulan Indonesia untuk segera mengadakan perundingan lanjutan untuk menuntaskan permasalahan yang masih mengganjal terlaksananya kesepahaman tentang ketenagakerjaan itu pada bulan April 2011.

Namun demikian, lanjut Agus, pemerintah Malaysia juga mengharapkan adanya pengertian pihak Indonesia agar penuntasan pembahasan atas isu-isu tersebut juga memperhatikan perkembangan di Malaysia khususnya mengenai teknis pelaksanaan pendataan untuk tanda pengenal (ID-Card) pengganti paspor PLRT dan jaminan PLRT terhadap tanggungjawab kontrak kerjanya. "Malaysia juga menekankan perlunya pembahasan struktur biaya yang mempertimbangkan pula penyesuaian dengan situasi di Malaysia," paparnya.

Khusus mengenai usulan Indonesia terkait dengan "cost structure" (struktur biaya) dan batasan gaji minimum, Malaysia tidak memiliki regulasi khusus baik di tingkat lokal maupun nasional yang mengatur pekerja asing. Untuk itu, sementara ini pihak Malaysia mengusulkan penjajagan bersama terlebih dahulu mengenai kebutuhan PLRT secara umum termasuk mekanisme dan wilayah perektrutannya serta sesuai dengan kemampuan dalam pekerjaannya yang dikaitkan dengan acces market sehingga dapat diketahui secara langsung kepastian biaya yang dibutuhkan.

Sejalan dengan komitmen tersebut, pemerintah Malaysia sedang menunggu hasil pembahasan di parlemen terkait revisi undang-undang ketenagakerjaan tahun 1955 yang diharapkan dapat selesai pada pertengahan Maret 2011. Revisi UU tersebut menjadi penting karena di dalamnya sudah dimasukkan aturan-aturan yang prinsipnya sejalan dengan usulan Indonesia. Sementara itu, dalam pertemuan tersebut menurut Agus, bahwa pihak Malaysia bersedia membantu pelatihan di balai latihan kerja yang ada di Indonesia yang intinya mengatur jenis keahlian yang dibutuhkan oleh Malaysia. "Kami menyambut baik tawaran tersebut," kata Agus.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Bersatunya Nokia-Microsoft Bisa Korbankan Karyawan | Visijobs

Bersatunya Nokia-Microsoft Bisa Korbankan Karyawan | Visijobs

(Visijobs-News) - Merapatnya Nokia kepada Microsoft dengan memilih sistem operasi Windows Phone 7 (WP7) digadang-gadang dapat menciptakan basis kekuatan yang besar. Namun di sisi lain juga dinilai akan memakan korban, yakni dari para karyawan.

Korban yang dimaksud adalah terkait adanya kemungkinan bakal dilepasnya sejumlah karyawan lantaran terjadinya kolaborasi dua perusahaan raksasa tersebut. Seorang analis dan juga menjadi kolumnis di BBC, Jon Bithrey menjelaskan, divisi yang akan terhantam khususnya di bagian research & development (R&D) Nokia. Pasalnya, pekerjaan mereka diyakini bakal tergantikan dari para peneliti dari Microsoft akibat Nokia menggunakan OS WP7. CEO Nokia Stephen Elop diproyeksi akan berhitung ulang mengenai kekuataan sumber dayanya, dan kemudian akan melakukan 'penyesuaian', kata Bithrey.

Elop sendiri sepertinya sudah mengindikasikan akan adanya pengurangan pegawai ini, meskipun ia tidak mengatakannya secara frontal. "Setiap karyawan harus melalui perjalanan emosional dan perjalanan emosional ini sulit, karena suatu perubahan besar. Namun masih ada banyak hal di depan dan banyak pekerjaan yang masih harus dilakukan," tukasnya.

Aksi PHK di Nokia memang bukan hal baru. Sebelumnya, ketika Elop baru sebulan menjabat sebagai CEO Nokia, ia sudah membuat kebijakan fenomenal. Bagaimana tidak, 1.800 karyawan di perusahaan pembuat ponsel terbesar itu dikabarkan harus angkat koper alias pemecatan. Elop disebut-sebut sebagai sosok sentral dalam digolkannya kebijakan tidak populis itu. Bahkan, PHK sepihak tersebut dikabarkan menjadi prioritas utama Elop dalam menakhodai Nokia. Nokia sendiri saat ini telah memiliki sekitar 19.840 karyawan di Finlandia. Dari jumlah itu, 6.500 karyawan di antaranya berada di divisi research & development.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Rabu, 23 Februari 2011

Tips Manajemen Waktu | Visijobs

Tips Manajemen Waktu | Visijobs

(Visijobs-Tips & Career) - Time Manajemen atau manajeman waktu merupakan waktu yang penting dan berharga karena waktu tidak dapat diperlambat bahkan diulang. Pernahkan anda merasa waktu yang ada tak pernah cukup untuk menyelesaikan pekerjaan?? Jika jawaban anda ya, maka anda kurang baik dalam mengatur waktu. Dalam dunia kerja pengaturan waktu yang baik sangat penting. Berikut ini ada beberapa cara agar anda dapat mengatur waktu dengan baik.

1. Hemat waktu

Ada ungkapan yang mengatakan, “Bekerja dengan cerdas, bukan bekerja dengan keras”. And adapt menghemat waktu dengan mengerjakan beberapa pekerjaan sekaligus. Kuncinya adalah disiplin. Jangan anda tergoda dengan mengerjakan hal-hal yang kecil namun menyita waktu. Buatlah prioritas pekerjaan yang harus anda kerjakan.

2. Investasi waktu

Anda mungkin dapat mengatur waktu anda untuk bertemu klien dalam waktu satu hari bukan beberapa hari. Atur untuk bertemu klien anda dalam waktu beberapa jam sisa jam berikutnya anda dapat mengerjakan hal lainnya.

3. Keep it simple

Tips manajemen waktu yang lain adalah selalu bersikap efisien. Jangan melakukan sesuatu yang bisa membuat rumit/susah yang malah menghabiskan waktu. Jika suatu tugas dapat dibuat sederhana mengapa harus dibuat sulit, mudahkan maka kita akan menemukan waktu yang lebih banyak.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Dirut Garuda Tunjuk 2 Direksi Sementara | Visijobs

Dirut Garuda Tunjuk 2 Direksi Sementara | Visijobs

(Visijobs-News) - PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) menunjuk dua pelaksana harian (PLH) untuk posisi Direktur SDM serta Direktur Pemasaran dan Penjualan. Selama ini dua posisi direksi tersebut masih kosong.

Menurut Direktur Utama Garuda Emirsyah Satar, penunjukkan dua PLH itu dilakukan agar organisasi dan operasional perseroan sehari-hari dapat berjalan dengan baik. "Jadi ini bukan direktur yang tetap. Direktur yang tetap nanti ditentukan oleh pemegang saham dalam RUPS yang akan datang," kata Emirsyah.

Menurut surat dari Serikat Karyawan Garuda, Emirsyah telah menunjuk dua PLH untuk direksi yang kosong di tubuh Garuda. Dua direksi itu adalah Heriyanto Agung Putra Direktur SDM dan M.Arif Wibowo diangkat sebagai Direktur Pemasaran dan Penjualan.

Sementara, Dirut Garuda itu juga merotasi sementara beberapa direksinya, yaitu Elisa Lumbantoruan semula menjabat Direktur Corporate Strategy & Information Technology dirotasi menjadi Direktur Keuangan, Agus Priyanto semula menjabat Direktur Niaga dirotasi menjadi Direktur Pelayanan dan Achrina semula menjabat Direktur Business Support dirotasi menjadi Direktur Strategi Pengembangan Bisnis.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Password Facebook Jadi Syarat Melamar Kerja | Visijobs

Password Facebook Jadi Syarat Melamar Kerja | Visijobs

(Visijobs-News) - Beberapa perusahaan mulai sering menelisik profil Facebook para calon karyawan, untuk mengulik latar belakang dan sifat-sifat mereka. Namun apakah dapat dibenarkan jika sampai-sampai, password Facebook pun harus diserahkan?

Kontroversi itu terjadi di Amerika Serikat. Seorang calon karyawan diharuskan menyerahkan password Faceboook pada tempat kerjanya. Pelamar bernama Robert Collins ini tak terima dan mengadu ke lembaga American Civil Liberties Union untuk minta pertolongan.

ACLU pun tanggap dan melayangkan surat protes pada Maryland Department of Public Safety and Correctional Services, tempat Collins melamar kerja. Mereka menyebut kebijakan penyerahan password Facebook adalah menakutkan dan invasi ilegal terhadap privasi pelamar.

Collins memang pantas berang karena ia sebenarnya adalah pekerja lama di departemen itu. Absen selama 4 bulan karena sakit, dia diharuskan melamar ulang yang salah satu syaratnya, harus memberikan password dan username Facebook.

Dan ternyata tidak hanya Collins, semua calon karyawan di sana harus melakukan hal yang sama. Tindakan ini dipandang berlebihan dan melanggar privasi seseorang. "Tindakan ini adalah invasi total (terhadap privasi-red) dan terlalu berlebihan," demikian curhat Collins. Dia jelas tidak mau bosnya mengakses account Facebook miliknya.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Kenaikan UMP Nasional mencapai 8,69 Persen | Visijobs

Kenaikan UMP Nasional mencapai 8,69 Persen | Visijobs

(Visijobs-News) - Seluruh 33 Provinsi di Indonesia telah menetapkan Upah Minimun Provinsi (UMP) tahun 2011. Secara nasional kenaikan UMP tahun 2011 dibandingkan UMP tahun 2010 rata-rata mencapai 8,69 persen.

Menurut Data Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi kenaikan UMP 2011 tertinggi terjadi di Provinsi Papua Barat yang mengalami peningkatan sebesar 16,53 % dari Rp 1.210.000 menjadi Rp 1.410.000. Sedangkan DKI Jakarta menempati urutan kedua yang mengalami peningkatan sebesar 15,38 %, yaitu dari Rp 1.118.009 menjadi Rp 1.290.000.

Sementara itu, ada tiga provinsi yang tercatat tidak menetapkan UMP, sehingga diambil dari Upah Minimum Kota/kabupaten (UMK) terendah. Tiga Provinsi tersebut yaitu Jawa Barat yang mengambil UMK terendah di kota Banjar sebesar Rp732.000, Jawa Timur mengambil UMK terendah di Kabupaten Magetan, Ponorogo, dan Pacitan sebesar Rp705.000 serta Jawa Tengah mengambil UMK terendah di Kabupaten Cilacap sebesar Rp675.000.

Demikian diungkapkan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar dalam keterangan pers di Jakarta. Dalam penetapan UMP tersebut tidak ditentukan oleh Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi, melainkan ditentukan oleh pimpinan daerah dalam hal ini Gubernur.

Menakertrans Muhaimin Iskandar mengatakan proses penetapan UMP/UMK ini telah diusulkan oleh Dewan Pengupahan masing-masing daerah yang terdiri atas perwakilan serikat pekerja, pengusaha, pemerintah, dan pihak ahli/pakar, pengamat dan pihak akademisi.

“Dalam penetapan UMP/UMK, Dewan Pengupahan Daerah melakukan survei pasar mengenai harga terhadap 46 komponen Kebutuhan Hidup Layak (KHL). Setelah itu, mereka merumuskan saran, memberi rekomendasi dan pertimbangan kepada Gubernur/Bupati/Walikota dalam menetapkan upah minimun,”kata Muhaimin.

Dijelaskan Muhaimin, Dewan Pengupahan melakukan survey Kebutuhan Hidup Layak (KHL) yang diantaranya mencakup kebutuhan pangan, sandang, papan, kesehatan, pendidikan, transportasi, rekreasi, hingga tabungan seorang pekerja setiap bulannya.

“Ketentuan kenaikan rata-rata UMP per tahun tidak dapat disamaratakan karena bergantung dari sejumlah indikator, terutama terkait tingkat inflasi, pertumbuhan ekonomi, daya beli dan kebutuhan hidup pekerja di daerah masing-masing, “kata Muhaimin.

Terkait pelaksanaan dari penetapan UMP 2011 ini, kata Muhaimin, pihak Kemenakertrans, , akan terus melakukan monitoring, konsultasi dan pendampingan bagi Dinas Tenaga Kerja, Dewan Penupahan Daerah dan para pimpinan daerah.

Daerah lainnya yang tergolong mengalami kenaikan UMP tertinggi adalah Provinsi Kalimantan Tengah sebesar 15 persen dari Rp 986,590 menjadi Rp 1.134.580. Kemudian disusul Jambi sebesar 14,22 persen dari Rp 900.000 menjadi Rp 1.028.000 dan Sumatera Selatan sebesar 13 persen dari Rp 927.825 menjadi Rp 1.048.440.

Sedangkan Provinsi yang tergolong mengalami kenaikan UMP yang rendah adalah Nanggroe Aceh Darussalam sebesar 3,85 persen dari Rp 1,3 juta menjadi Rp 1.350.000, Bengkulu sebesar 4,49 persen dari Rp 780.000 menjadi Rp 815.000 serta Maluku Utara sebesar 5 persen dari 2010 Rp 847.000, menjadi Rp 889.350.

Berikut ini data lengkap perbandingan UMP 2010 dengan UMP 2011:

1. Aceh, naik dari Rp 1,3 juta menjadi Rp 1.350.000
2. Sumatera Utara, naik dari Rp 965.000 menjadi Rp 1.035.500
3. Sumatera Barat, naik dari Rp 940.000 menjadi Rp 1.055.000
4. Riau, naik dari Rp 1.016.000 menjadi Rp 1.120.000
5. Kepulauan Riau naik dari Rp 925.000 menjadi Rp 975.000
6. Jambi, naik dari Rp 900.000 menjadi Rp 1.028.000
7. Sumatera Selatan, naik dari Rp 927.825 menjadi Rp 1.048.440
8. Bangka Belitung, naik dari Rp 910.000 menjadi Rp 1.024.000
9. Bengkulu naik dari Rp 780.000 menjadi Rp 815.000
10. Lampung, naik dari Rp 767.500 menjadi Rp 855.000
11. Jawa Barat,naik dari Rp 671.500 menjadi Rp 732.000
12. DKI Jakarta, naik dari Rp 1.118.009 menjadui Rp 1.290.000
13. Banten, naik dari Rp 955.300 menjadi Rp 1.000.000
14. Jawa Tengah, naik dari Rp 660.000 menjadi Rp 675.000
15. Yogyakarta, naik dari Rp 745.694 menjadi Rp 808.000
16. Jawa Timur, naik dari Rp 630.000 menjadi Rp 705.000
17. Bali, naik dari Rp 829.316 menjadi Rp 890.000
18. Nusa Tenggara Barat, naik dari Rp 890.775 menjadi Rp 950.000
19. Nusa Tenggara Timur, naik dari Rp 800.000 menjadi 850.000
20. Kalimantan Barat, naik dari Rp 741.000 menjadi Rp 802.500
21. Kalimantan Selatan, naik dari Rp 1.024.000 menjadi Rp 1.126.000
22. Kalimantan Tengah, naik dari Rp 986.590 menjadi Rp 1.134.580
23. Kalimantan Timur, naik dari Rp 1.002.000 menjadi Rp 1.084.000
24. Maluku, naik dari Rp 840.000 menjadi Rp 900.000
25. Maluku Utara tahun 2010 Rp 847.000, menjadi Rp 889.350
26. Gorontalo, naik dari Rp 710.000 menjadi Rp 762.500
27. Sulawesi Utara, naik dari Rp 1.000.000 menjadi Rp 1.050.000
28. Sulawesi Tenggara, naik dari Rp 860.000 menjadi Rp 930.000
29. Sulawesi Tengah, naik dari Rp 777.500 menjadi Rp 827.500
30. Sulawesi Selatan, naik dari Rp 1.000.000 menjadi Rp 1.100.000
31. Sulawesi Barat, naik dari Rp 944.200 menjadi Rp 1.006.000
32. Papua, naik dari Rp 1.316.500 menjadi Rp 1.403.000
33. Papua Barat naik dari Rp 1.210.000 menjadi Rp 1.410.000


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Malang Tidak Kirim TKI Informal | Visijobs

Malang Tidak Kirim TKI Informal | Visijobs


(Visijobs-News) - Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Malang, Jawa Timur, mulai 2009 sudah tidak mengirimkan Tenaga Kerja Indonesia (TKI/TKW) informal (nonketrampilan) ke Malaysia.

Kepala Disnakertrans Kabupaten Malang Djaka Ritamtama mengatakan, jauh sebelum Pemprov Jatim akan menghentikan TKI informal pada 2014, Kabupaten Malang sudah melakukannya sejak 2009, namun masih sebatas pengiriman ke Malaysia saja. "Kebijakan untuk tidak mengirim TKI informal ini belum bisa dilaksanakan untuk seluruh negara tujuan, seperti Timur Tengah, Hongkong, Taiwan, dan Singapura. Kami baru bisa menghentikan pengiriman TKI informal ke Malaysia saja," tegasnya.

Namun demikian, kata Djaka, seluruh TKI/TKW nonketrampilan tersebut sebelum diberangkatkan ke negara tujuan telah dilatih ketrampilan sesuai bidang kerjanya selama enam bulan penuh serta bahasa negara tujuan. Dengan dihentikannya pengiriman TKI/TKW nonketrampilan ke Malaysia tersebut, bukan berarti dihentikan sama sekali. Kabupaten Malang tetap mengirimkan TKI/TKW ke Malaysia rata-rata sebanyak 500 orang per tahun. Hanya saja, katanya, para TKI/TKW yang dikirim tersebut adalah mereka yang memiliki ketrampilan atau tenaga formal. Sebagian besar adalah tenaga yang memiliki ketrampilan di bidang industri.

Berdasarkan data di Disnakertrans Kabupaten Malang, TKI/TKW yang dikirimkan ke berbagai negara tujuan, baik yang formal maupun informal rata-rata mencapai 4.000 orang per tahun. "Secara perlahan TKI/TKW yang kita kirim ke berbagai negara tujuan ini adalah mereka yang memiliki ketrampilan (formal). Mudah-mudahan pada 2014, kebijakan yang dikeluarkan Pemprov Jatim sudah bisa diterapkan sepenuhnya," tegas Djaka.

Daerah kantong TKI di Kabupaten Malang mencakup beberapa kecamatan, terutama yang berada di kawasan Malang Selatan, di antaranya adalah Kecamatan Bantur, Gondanglegi, Dampit, Donomulyo, dan Sumbermanjing.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Selasa, 22 Februari 2011

Rektor UI Raih Doktor Politik | Visijobs

Rektor UI Raih Doktor Politik | Visijobs

(Visijobs-Kampus Info) - Rektor Universitas Indonesia (UI) Prof Dr der Soz Gumilar Rusliwa Somantri menerima penghargaan Doktor Honoris Causa dalam bidang ilmu politik dari Chonbuk National University (CBNU), Korea Selatan.

"Penghargaan ini merupakan penghargaan ketiga yang diperoleh oleh putra bangsa Indonesia dari Negeri Gingseng itu," kata Kepala Kantor Sekretariatan Pimpinan UI, Devie Rahmawati, melalui surat elektronik dari Kota Jeounju, Korea Selatan.

Dikatakannya, penghargaan itu tidak hanya merupakan sebuah penghargaan bagi Rektor UI dan UI, namun juga merupakan sebuah penghargaan bagi Indonesia yang merupakan negara besar yang kelak bersama-sama negara Asia lainnya akan memimpin peradaban dunia menuju peradaban Asia yang maju, beradab dan humanis.

Sebelumnya kata dia, putra Indonesia yang menerima penghargaan tersebut adalah Sri Sultan Hamengkubowono X dan Prof Dr BJ Habibie yang menerima Doktor Honoris Causa masing-masing dari Hankuk University of Foreign Studies dan Chungbuk National University.

Ia mengatakan, prosesi penerimaan penghargaan dilakukan di hadapan kurang lebih 3.500 wisudawan dari CBNU, yang termasuk dalam kategori 10 universitas terbaik di Korea Selatan ini. Penghargaan diberikan kepada Gumilar yang dinilai telah berhasil meningkatkan hubungan Indonesia-Korea dalam kerangka kerja sama bidang Pendidikan. Selama ini hubungan Indonesia-Korea didominasi aspek ekonomi yang tercermin dalam neraca perdagangan yang terus meningkat selama 10 tahun terakhir.

Kerja sama Pendidikan Indonesia-Korea sebenarnya telah lama dirintis, yaitu pada tahun 1964 dengan dibukanya Program Studi Indonesia di Hankuk University of Foreign Studies (HUFS). Jumlah lulusan mahasiswa asal Korea di HUFS dalam kurun waktu 36 tahun (1964-2010) untuk program studi Indonesia sekitar 3.000 mahasiswa Korea.

Dalam tiga tahun terakhir ini memang terjadi inisiatif peningkatan kerjasama pendidikan Indonesia-Korea dalam bidang pendidikan yang dilakukan UI bersama banyak universitas di Korea, di antaranya Seoul National University, Korea University, Yonsei University, Hanyang University, Seoul National University for Science and Technology dan sebagainya.

"Kerja sama pendidikan ini menjadi sangat strategis bagi Indonesia, mengingat investasi Korea di Indonesia meningkat tajam, dan mengungguli investor-investor lain seperti Jepang, Amerika dan Eropa," katanya


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Pemerintah Siapkan 1.000 Beasiswa ke LN | Visijobs

Pemerintah Siapkan 1.000 Beasiswa ke LN | Visijobs

(Visijobs-Kampus Info) - Dirjen Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan Nasional Prof Joko Santoso mengatakan sejak 2008 pemerintah menyiapkan 1.000 beasiswa per tahun untuk belajar ke luar negeri.

"Beasiswa ke luar negeri ini diperuntukkan bagi 1.000 mahasiswa yang ingin melanjutkan pendidikannya ke luar negeri, dimanapun negara tujuan yang dipilih," kata Joko di sela-sela peresmian Pusat Bahasa Mandarin di Gedung Rektorat Universitas Hasanuddin, Makassar.

Dia mengatakan, beasiswa dalam jumlah besar tersebut hendaknya dapat dimanfaatkan oleh mahasiswa di Indonesia, termasuk menuntut ilmu di Nanchang University, China yang merupakan salah satu universitas ternama di dunia. Selain beasiswa untuk warga negara Indonesia, lanjut dia, pemerintah juga memberikan beasiswa bagi mahasiswa asing yang ingin belajar dan mengenal bahasa dan kebudayaan Indonesia. "Kami juga menyediakan beasiswa untuk mahasiswa asing yang dinamakan beasiswa `Darmasiswa` untuk belajar bahasa dan budaya Indonesia selama satu semester bagi mahasiswa di seluruh negara," katanya.

Sementara itu, Rektor Nanchang University, China Prof Zhou Wenbin pada kesempatan yang sama mengatakan, pihaknya terbuka untuk menerima mahasiswa dari seluruh dunia. Perguruan tinggi terkemuka di Provinsi Jiangxi, China Selatan itu memiliki lima kampus dengan luas wilayah 537 hektare.

Jumlah Mahasiswa lokal dan dari berbagai negara kini mencapai 80 ribu orang mahasiswa yang menuntut ilmu pada 37 fakultas dengan bantuan 2.600 orang tenaga dosen. Dari jumlah tenaga dosen tersebut sebanyak 1.071 diantaranya merupakan professor.

"Nanchang University menekankan pentingnya menjalin kerja sama internasional dan saat ini telah menjalin hubungan kerja sama dengan 50 perguruan tinggi asing di seluruh dunia," katanya.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Tes Urine Bagi PNS Pemkab Bogor | Visijobs

Tes Urine Bagi PNS Pemkab Bogor | Visijobs

(Visijobs-News) - Pasca ditangkapnya oknum pegawai negeri sipil yang terlibat narkoba, Pemerintah Kabupaten Bogor akan melakukan tes urine bagi seluruh birokrat dan pejabat di Pemkab Bogor. "Sebelum kejadian ini kita sudah mewacanakan akan menggelar tes urine bagi seluruh pejabat dan birokrat di lingkungan pemerintah kabupaten," kata Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Kabupaten Bogor Adang Suptandar.

Adang mengatakan, tes urine dilakukan karena dinilai penting untuk mencegah meluasnya penggunaan narkoba di kalangan pejabat. Dijelaskannya, pelaksanaan tes urine harus dipersiapkan secara matang mengingat hal tersebut harus melewati proses perencanaan menyangkut pembiayaan yang dikeluarkan.

Ia menyebutkan, biaya untuk melakukan tes urine tersebut membutuhkan Rp 125 ribu per orangnnya. "Tentu ini akan menjadi kendala, karena biaya yang digunakan tidaklah sedikit, jika di hitung-hitung jumlah PNS di Kabupaten Bogor saat ini sebanyak 20.500 orang," katanya.

Adang mengatakan, pihaknya telah memberlakukan tes urine bagi PNS yang baru diterima masuk 2011 ini. Sebanyak 350 PNS yang ikut tes dinyatakan bersih dari penggunaan narkoba. "Tes urine bagi CPNS baru sudah rutin kita lakukan sejak empat tahun terakhir, dan selama itu hasilnya nihil," kata Adang.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Karawang Masih Rekomendasi TKI ke Arab Saudi | Visijobs

Karawang Masih Rekomendasi TKI ke Arab Saudi | Visijobs

(Visijobs-News) - Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Karawang, Jawa Barat, masih memberikan rekomendasi tenaga kerja Indonesia ke Arab Saudi, walaupun sudah ada rencana pemerintah pusat untuk menghentikan pengiriman tenaga kerja Indonesia ke negara tersebut.

"Kami mencatat 76 warga Karawang berangkat ke Arab Saudi untuk menjadi TKI (tenaga kerja Indonesia), sepanjang Januari sampai pekan ketiga Februari 2011," kata Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Karawang Banuara Nadeak, di Karawang.

Dikatakannya, sebanyak 76 TKI asal Karawang yang berangkat ke Arab Saudi itu dipastikan berangkat secara legal dan melalui prosedur yang sudah ditetapkan. Para TKI asal Karawang tersebut, kata Banuara, juga berangkat sebagai TKI melalui perusahaan jasa tenaga kerja Indonesia (PJTKI) yang terdaftar. Penghentian pengiriman TKI ke Arab Saudi tersebut baru sekedar rencana pemerintah pusat. Dengan demikian, hingga kini pihaknya masih mengirimkan TKI asal Karawang ke salah negara Timur Tengah tersebut.

Sesuai dengan data Disnakertrans setempat, hingga akhir Januari 2011 total warga Karawang yang bekerja ke luar negeri sebagai TKI sebanyak 1.515 orang. Dari jumlah 1.515 warga Karawang yang menjadi TKI tersebut, kebanyakan bekerja sebagai TKI di Saudi Arabia yang mencapai 1.374 orang.

"Kami sudah mendapat laporan, TKI asal Karawang yang terjebak di kolong jembatan di Arab Saudi sebanyak 26 orang. Kami sudah berkoordinasi kepada pemerintah pusat untuk memulangkan mereka, dan sebagiannya sudah kembali ke kampung halamannya masing-masing," kata Banuara.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Ketenagakerjaan Sektor Jasa Konstruksi Diawasi | Visijobs

Ketenagakerjaan Sektor Jasa Konstruksi Diawasi | Visijobs

(Visijobs-News) - Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi memprioritaskan pengawasan ketenagakerjaan pada sektor jasa konstruksi. Dirjen Pembinaan dan Pengawasan Ketenagakerjaan (PPK) Kemenakertrans I Gusti Made Arka mengatakan tingkat kecelakaan kerja di sektor jasa kontruksi masih tinggi meski trennya relatif berkurang dalam 2 tahun terakhir ini.

“Tingkat kecelakaan kerja jasa Konstruksi masih relatif tinggi karena proyek yang dikerjakan dalam waktu relatif lama dan nonstop dilakukan atau biasanya selama 24 jam, sehingga tingkat kelelahan pekerja yang tinggi dapat menyebabkan kerawanan kecelakaan kerja, kata I Gusti Made Arka usai menyaksikan pemeriksaan kesehatan tenaga kerja di Puri Parkview, Jakarta Barat.

Dikatakan Arka, Keselamatan dan kecelakaan kerja (K3) sektor jasa konstruksi menjadi prioritas pengawasan pemerintah, karena sektor tersebut masih berada dalam daftar teratas tingkat kecelakaan kerja secara nasional, meskipun mengalami tren penurunan dalam 2 tahun terakhir. “Dalam dua tahun belakangan ini proyek pembangunan, baik pemerintah maupun swasta terus tumbuh dan diperkirakan rata-rata ada 1.000-2.000 proyek dibangun di kota-kota besar di Tanah Air, Kata Arka.

DItambahkan Arka, pengawasan ketenagakerjaan di sektor jasa konstruksi menjadi catatan penting yang harus mendapat perhatian serius mengingat sektor jakons hanya memekerjakan kurang lebih 4,5 juta orang pekerja atau hanya sebesar 5% dari jumlah pekerja secara nasional. “Sektor jasa konstruksi yang ada di Indonesia mencakup pekerjaan bangunan seperti, arsitek, mekanik, teknik sipil, tata lingkungan dan yang lainnya, “kata Arka.

Selain jasa konstruksi, pemerintah melalui Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi juga memprioritaskan pengawasan ketenagakerjaan bidang K3 pada sektor lainnya yakni sektor pertanian, perikanan, perkayuan dan juga pertambangan. Pemerintah Imbau Perusahaan Adakan Pemeriksaan Kesehatan Pekerja secara Periodik

Sementara itu, Pemerintah mengimbau perusahaan-perusahaan agar mengadakan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis secara periodik bagi para pekerja/buruh. Hal ini dibutuhkan untuk menghindari terjadinya gangguan kesehatan pekerja/buruh yang dapat disebabkan oleh pekerjaan maupun kondisi lingkungan kerjanya.

I Gusti Made Arka, Dirjen Pembinaan dan Pengawasan Ketenagakerjaan (PPK) Kemenkertrans mengatakan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis pekerja/buruh merupakan upaya nyata pelaksanaan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3), yang saat ini tengah gencar disosialisasikan oleh Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi kepada pengusaha, pekerja/buruh dan masyarakat umum.

“Kegiatan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis oleh perusahaan-perusahaan, diharapkan dapat menurunkan kecelakaan kerja dan penyakit akibat kerja yang berdampak langsung pada produktivitas dan kesejahteraan pekerja, “ kata Arka

Dijelaskan Arka, berdasarkan Undang-undang No. 1 tahun 1970 tentang Keselamatan kerja pasal 3 ayat (1) huruf h, pengusaha diwajibkan untuk mencegah dan mengendalikan timbulnya penyakit kerja baik fisik maupun psikis, keracunan, infeksi dan penularan sebagai salah satu syarat pelaksanaan K3.

“Yang patut diperhatikan semua pihak adalah upaya-upaya untuk mewujudkan tempat, kondisi dan lingkungan kerja yang aman, sehat dan bebas dari kecelakaan serta penyakit akibat kerja. Terutama untuk sektor-sektot yang rawan kecelakaan kerja seperti sektor konstruksi ini,”kata Arka.

Pelaksanaan K3 oleh perusahaan, kata Arka janganlah dilihat sebagai beban melainkan investasi sumber daya manusia yang menentukan keberhasilan perusahaan. “Peningkatan derajat kesehatan pekerja/buruh mesti terus ditingkatkan untuk mencapai kualitas dan produktivitas kerja yang tinggi, “kata Arka.

Apabila tidak ditangani secara baik dan memadai, kata Arka, gangguan kesehatan pekerja/buruh dan buruknya sanitasi lingkungan kerja maka dipastikan suatu saat nanti dapat menimbulkan masalah besar yang dapat berakibat merugikan kepentingan perusahaan maupun pekerja/buruh.

Oleh karena itu, tambah Arka, Pemerintah meminta semua pihak, baik para pemangku kepentingan, pakar, akademisi, ahli serta praktisi di Bidang K3 utuk meningkatkan kerjasama, koordinasi dan membagung kolaborasi untuk mengatasi permasalah keselamatn dan kesehatan kerja yang terjadi di Indonesia.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Pelopor Pengawasan Hubungan Industrial | Visijobs

Pelopor Pengawasan Hubungan Industrial | Visijobs

(Visijobs-News) - Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar mengajak Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) untuk menjadi pelopor pengawasan hubungan industrial.

"Pengawasan merupakan kunci pengelolaan hubungan industrial yang kondusif. Pemerintah hanya regulator, pengawasan harus dilakukan oleh semua pihak khususnya serikat pekerja. Saya berharap KSPSI menjadi teladan yang baik dalam hal kerjasama pengawasan bipartit, menjadi pelopor," pinta Menakertrans Muhaimin Iskandar dalam keterangan pers di Jakarta pada Minggu (20/2) seusai kunjungan kerja di. Jawa Timur yang salah satu agendanya menghadiri perayaan Hari Ulang Tahun KSPSI di Stadion Kepanjen Malang Jawa Timur.

Dalam sambutannya, Menakertrans Muhaimin Iskandar menyampaikan beberapa solusi permasalahan krusial yang dihadapi oleh kaum pekerja Indonesia dewasa ini. Untuk mengatasi persoalan outsourcing, misalnya, Cak Imin menekankan tiga hal penting yang harus tersedia : pertumbuhan ekonomi yang cukup tinggi (sekitar 7 persen) agar dapat membuka lapangan kerja baru dan meningkatkan nilai tambah industri sehingga pada akhirnya mampu memekerjakan buruhnya secara tetap.

Yang kedua adalah penguatan mekanisme bipartit agar dapat memonitor praktek-praktek outsourcing yang melanggar hukum serta mengantisipasi gejolak yang timbul kemudisan. Sementara yang terakhir adalah perbaikan regulasi dan aturan. Ketiga hal ini dianggap dapat mengatasi keluhan pekerja yang merasa hidupnya semakin tidak pasti dengan adanya sistem outsourcing ini.

"Saya berupaya keras agar Kementerian dapat mencetak lebih banyak tenaga pengawas dan mediator untuk mengawasi dan menyelesaikan persoalan. Namun ini tidaklah sederhana, karena biaya mencetak pengawas dan mediator cukup mahal. Apalagi, banyak pengawas dan mediator yang telah kita cetak, malah kemudian digeser ke jabatan lain oleh Bupati, karena ada otonomi daerah. Tapi kami tetap akan mencarikan solusi terbaik untuk hal ini," kata Muhaimin.

Hari Ulang Tahun Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (K-SPSI)ke-38 dirayakan dengan meriah di Stadion Kanjuruan, Kepanjen Kabupaten Malang, Jawa Timur. Sekitar 7000 massa anggota dan pengurus SPSI, yang kebanyakan adalah kaum perempuan, memadati tenda besar yang disiapkan panitia. Selain Menakertrans, hadir pula Wakil Gubernur Jatim Syaifullah Yusuf dan Bupati Malang yang juga Ketua SPSI Jawa Timur Rendra Krishna.

Dalam dialog yang dilakukan ditengah-tengah acara terungkap berbagai masalah ketenagakerjaan seperti disamakannya pajak pekerja perempuan dengan pekerja lajang memancing reaksi yang cukup riuh dari pekerja lain. Cak Imin berjanji akan menindaklanjuti dengan berpegang pada prinsip kesetaraan dan keadilan.

Dalam kesempatan ini Menakertrans juga menyerahkan sejumlah piagam penghargaan kepada perusahaan yang berhasil menerapkan zero accident (standar K3 terbaik) dan perusahaan yang melaksanakan perlindungan optimal pada pekerja perempuan.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

UI Buka Pendaftaran 105 Program Studi Pascasarjana | Visijobs

UI Buka Pendaftaran 105 Program Studi Pascasarjana | Visijobs

(Visijobs-Kampus Info) - Universitas Indonesia (UI) membuka pendaftaran mahasiswa baru Program Pascasarjana (Magister, Profesi, Spesialis dan Doktor) tahun akademik 2011/2012, dengan menawarkan 105 program studi. "Periode pendaftaran terdiri dari 3 gelombang," kata Kepala Kantor Komunikasi UI, Vishnu Juwono, di Depok, Senin.

Ia menjelaskan bahwa pada gelombang pertama pada 14 Februari - 1 April 2011, gelombang kedua pada 3 -24 Juni 2011 dan gelombang terakhir pada 10 Oktober ? 25 November 2011. "Pendaftaran secara online melalui laman http://penerimaan.ui.ac.id," katanya.

Menurut dia, biaya pendaftaran untuk setiap satu pilihan program studi Program Magister, Profesi dan Spesialis adalah sebesar Rp 500 ribu, sedangkan Program Master Psikologi, Ilmu Keperawatan dan program Doktor dikenakan biaya sebesar Rp 750 ribu. "Ujian seleksi gelombang pertama akan dilaksanakan pada 17 April 2011, dan materi seleksi adalah Tes Potensi Akademik dan Bahasa Inggris," jelasnya.

Program Pascasarjana UI menawarkan 105 program studi yang dapat dikategorikan menjadi empat rumpun. Masing-masing adalah rumpun kesehatan yaitu Fakultas Kedokteran, Kedokteran Gigi, Kesehatan Masyarakat dan Ilmu Keperawatan.

Selanjutnya rumpun Sains dan Teknologi terdiri dari Matematika dan IPA, Teknik dan Ilmu Komputer. Rumpun ketiga adalah Ilmu Sosial dan Humaniora yang terdiri dari program studi Hukum, Ekonomi, Ilmu Pengetahuan Budaya, Psikologi dan Ilmu Sosial dan Politik.

Rumpun keempat adalah Program kajian interdisiplin yang terdiri dari Kajian Ilmu Kepolisian, Kajian Ilmu Lingkungan, Kajian Kependudukan & Ketenagaan Kerja, Kajian Ketahanan Nasional, Kajian Pengembangan Perkotaan, Kajian Wanita, Kajian Wilayah Amerika, Kajian Wilayah Eropa, Kajian Wilayah Jepang, Kajian Wilayah Timur Tengah Islam dan Teknologi Biomedis.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Mantan Jukir ITB Direkrut Jadi Sopir Taxi Bike | Visijobs

Mantan Jukir ITB Direkrut Jadi Sopir Taxi Bike | Visijobs

(Visijobs-Kampus Info) - Taxi Bike di Bandung muncul begitu saja karena Doddy Prapanca dan teman temannya di Institut Teknologi Bandung (ITB) merasa kasihan kepada juru parkir (jukir) yang di-PHK oleh ITB. Mereka akhirnya merekrut mantan jukir untuk menjadi sopir Taxi Bike. "Mereka ini asalnya tukang parkir di kampus ITB. Mereka dipecat karena kampus sudah pakai secure parking," ujar Founder Taxi Bike, Doddy Prapanca kepada detikbandung.

Kemudian ia dibantu teman-temannya membuat alternatif transportasi roda dua yang bisa menjadi lahan rezeki bagi mantan jukir. "Makanya kita bikin taksi motor. Sekarang ini kita masih non profit, asal ada uang untuk sehari-hari saja buat mereka," ujar Mahasiswa ITB jurusan Teknik Industri 2006 ini.

Mantan jukir ini jumlahnya tujuh orang. Kebanyakan mereka mempunyai keluarga. Mereka pun saat ini bisa mendapat penghasilan kembali. "Ya memang belum banyak, tapi lumayan lah buat makan sehari-hari dan buat beli susu anak mereka," ujar Doddy.

Salah satu sopir Taxi Bike, Budiono (44), menuturkan suka dukanya menjadi sopir Taxi Bike, ia mengaku senang bisa membuat dapurnya mengepul kembali. "Suka dukanya nyari alamatnya susah, pernah kejadian juga hujan-hujanan, waktu sudah mau sampai tempat malah enggak jadi orangnya," tutur Budiono.

Hal serupa dituturkan Yono (31), ia mengaku memang masih banyak hambatan karena masih baru tapi lebih dari itu banyak suka cita yang ia rasakan. "Sukanya ada yang ngasih tip. Sehari pendapatan 20 ribu rupiah hingga 50 ribu rupiah per hari. Alhamdulillah masih lancar sejauh ini," tutur Yono.

Jangan khawatir, sopir Taxi Bike tetap menaati aturan lalu lintas saat mengendari. Mereka sudah punya aturan kecepatan sendiri. "Aturannya di bawah 60 kilometer per jam. Sudah patokan dari sana," kata Yono.

Namun dibalik girangnya karena mendapatkan pekerjaan lagi, mereka juga ada kekhawatiran dengan tukang ojek. "Takut sih kadang. Tapi kan kita ada sistemnya, enggak mangkal," kata Yono yang menganggur satu bulan sejak di PHK menjadi jukir.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Senin, 21 Februari 2011

FK Unud Tawarkan Jalur Khusus Rp75 Juta | Visijobs

FK Unud Tawarkan Jalur Khusus Rp75 Juta | Visijobs

(Visijobs-Kampus Info) - Fakultas Kedokteran Universitas Udayana Denpasar, Bali menawarkan penerimaan mahasiswa baru melalui jalur khusus dengan biaya sekitar Rp75 juta, sedangkan jalur umum hanya Rp25 juta.

"Selain itu, kami juga memberikan peluang jalur prestasi bagi siswa yang berhasil menang dalam olimpiade internasional," kata Dekan Fakultas Kedokteran Unud Prof Dr dr Ketut Swastika, SpPD-KEMD, pada pertemuan terbuka di Gedung FK Unud di Denpasar.

Acara open house itu diikuti sekitar 250 peserta dari kalangan civitas akademika, alumni dan utusan dari sejumlah SLTA di Bali, seperti SMAN 2 dan SMAN 5 Denpasar serta SMAN 1 Kuta.

Ketut Swastika berharap, penerimaan mahasiswa baru tahun kuliah 2011-2012 melalui tiga jalur tersebut akan dapat menjaring lulusan SLTA terbaik yang mampu mengikuti perkuliahan hingga lulus dan kelak berhasil melaksanakan tugas sebagai dokter. "Misi kami meningkatkan kualitas pendidikan melalui jalur penerimaan dengan biaya murah dan terjangkau oleh berbagai lapisan masyarakat," katanya.

Acara itu dibuka oleh Dr Oka Negara selaku ketua panitia, bertujuan untuk menjalin komunikasi interaktif-konstruktif antara FK Unud dengan masyarakat, terutama kalangan siswa dan orang tua.

Kegiatan tersebut dilanjutkan dengan diskusi interaktif dipimpin oleh Prof Dr Nyoman Mangku Karmaya, membahas sistem penerimaan dan pendidikan di FK Unud yang selama ini juga banyak diminati mahasiswa asing seperti dari Malaysia.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta

Universitas Terkemuka AS Ramaikan Pameran IDP | Visijobs

Universitas Terkemuka AS Ramaikan Pameran IDP | Visijobs


(Visijobs-Kampus Info) - Puluhan universitas terkemuka Amerika Serikat yang tergabung dalam Tier 1 meramaikan pameran pendidikan tinggi yang digelar International Development Program atau IDP Indonesia di Hotel Four Seasons, Jakarta.

Direktur IDP untuk Indonesia Isla Roger Winarto menjelaskan, pemeran ini diikuti sebanyak 27 universitas berperingkat Tier 1, di antaranya, Universitas South Carolina, Marryland, Ohio serta beberapa perwakilan universitas terkemuka lainnya. Pameran ini diperuntukkan bagi calon mahasiswa yang ingin melanjutkan studi strata 1 atau S1, master hingga program doktoral.

Isla menambahkan, pameran kali ini cukup istimewa karena dua ahli pendidikan tinggi dari AS, Carl Herrin dan Judy Freudenberger turut hadir. Keduanya sengaja datang untuk membantu calon mahasiswa dalam memilih universitas maupun program studi yang akan ditempuh. Itu, menurut Isla, merupakan salah satu wujud komitmen Presiden AS Barack Obama yang menginginkan lebih banyak pelajar Indonesia datang menimba ilmu di Abang Sam.

Rencananya, IDP yang juga memiliki kerja sama dengan 80 univeritas AS itu akan menggelar pameran serupa di Bandung, Jawa Barat, Rabu mendatang.


Berita ini ditayangkan di http://www.visijobs.com/beta