Selasa, 23 Agustus 2011

Kementerian Perindustrian Butuh 2.500 PNS Baru | Visijobs

Kementerian Perindustrian Butuh 2.500 PNS Baru | Visijobs

(Visijobs-News) - Kementerian Perindustrian mengaku masih kekurangan tenaga kerja. Setiap tahunnya, lebih dari 200 orang di Kemenperin akan pensiun. Dalam waktu dekat Kemenperin butuh 2.500 pegawai. "Kita kurang masih, tiap tahun kita pensiun di atas 200 orang," demikian disampaikan Sekertaris Jenderal Kementerian Perindustrian, Ansari Bukhari ketika ditemui setelah buka puasa di kantornya.

Ansari menambah, pada tahun 2014 nanti lebih dari 40% pegawai negeri di lingkungan Kementerian Perindustrian akan mengakhiri masa kerjanya. Hampir seluruh eselon I,II,III, dan sebagian eselon IV akan pensiun. "Nanti tahun 2014 lebih dari 40% pensiun, saya termasuk yang pensiun. Itu eselon I,II,III, dan sebagian IV itu pensiun," ujarnya.

Saat ini ada sekitar 2.700 pegawai negeri sipil (PNS) yang bekerja di kementerian Perindustrian. Berarti di 2014 nanti akan ada hampir 1.000 PNS yang akan pensiun. Apabila ada perekrutan baru di tahun ini atau tahun depan, Ansari menganggap itu belum cukup untuk menggantikan para pegawai yang pensiun apalagi untuk menggantikan para dirjen. "Persoalannya apakah masih 1 tahun bisa jadi dirjen?" ungkapnya.

Ansari juga mengungkapkan, butuh sekitar 2.500 pegawai baru dalam waktu dekat ini, minimal untuk 2-3 tahun sebelum banyak pegawai yang akhirnya pensiun. "Butuh sekitar 2.500 untuk mengisi yang pensiun nanti. Paling banyak kita menerima 200-an. Soalnya hampir 300 kita pensiun dalam setahun. Jadi sebenarnya kita makin berkurang," imbuhnya.

Lebih lanjut Ansari mengatakan, saat ini di lingkungan Kementerian Perindustrian sudah ada sekitar 70 pegawai honorer yang siap untuk dijadikan PNS. "Sekarang kita punya sekitar 70-an yang honorer yang diusulkan untuk jadi PNS," katanya. Seperti diketahui mulai September 2011 hingga Desember 2012 nanti pemerintah akan menghentikan perekrutan PNS baru di pemerintah pusat dan daerah untuk menghemat anggaran pegawai yang dinilai boros.

Berita-berita menarik lainnya hanya di http://www.visijobs.com/beta


Tidak ada komentar:

Posting Komentar