Kamis, 17 November 2011


(Visijobs-News) - Perusahaan gadget raksasa Apple telah menggeser posisi perusahaan China Mobile sebagai pilihan perusahaan terfavorit bagi para pencari kerja muda di Cina. Hasil suvei itu diumumkan oleh perusahaan Universum pada Rabu (16/11).

Perusahaan gadget berbasis California itu berhasil lompat dari posisi keempat hingga ke puncak dalam bidang pekerjaan bisnis dan teknik mesin terfavorit tahun ini. Sementara itu, sang jawara tahun lalu China Mobile turun ke posisi ketiga dalam bidang pekerjaan bisnis. Dan, posisi kedua dan ketiga diduduki State Grid Corporation of China dan Google.

Tujuh perusahaan dari daftar 10 besar lainnya dalam dua bidang pekerjaan itu kebanyakan masih ditempati perusahaan-perusahaan Cina seperti Bank of China, PetroChina, Sinopec, dan China Investment Corp. Hasil survei itu merupakan evaluasi lebih dari 48.000 perusahaan di Cina yang meneliti lebih dari 17.000 pekerja profesional muda.

Survei ini juga meliputi laporan gaji tahunan mereka yang mencapai 65.890 yuan atau setara Rp 93,7 jutaan, sekaligus menandai peningkatan dari 57.750 yuan dari tahun lalu setelah terkena inflasi. Saat ini, para pekerja muda memiliki ekspektasi tinggi dalam mencari prospek gaji dan bagi perusahaan yang tidak memberikan gaji kompetitif harus mencari cara lain untuk mengompensasi karyawan mereka.

Selain itu, lingkungan kerja yang aman, keseimbangan baik antara kerja dan kehidupan, lingkungan kerja yang nyaman dan ramah, serta pelatihan profesional adalah kunci bagi perusahaan dalam mempertahankan dan meningkatkan kinerja para karyawan mereka. Menurut laporan tahunan Apple dalam bidang tenaga kerja, jumlah lowongan pekerjaan untuk di kantor-cabang global masih cukup banyak. 

Berita-berita menarik lainnya : 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar